KBLM cetak laba bersih sebesar Rp2,84 miliar

Banner Image

Britama.com – Kabelindo Murni Tbk (KBLM) membukukan laba kuartal I 2019 sebesar Rp2,84 miliar. atau meningkat 214% YoY.

Kenaikan laba tersebut ditopang kenaikan penjualan bersih sebesar 21,62% YoY menjadi Rp269,64 miliar. Secara rinci sektor swasta berkontribusi paling besar terhadap penjualan KBLM yaitu mencapai 41%, sementara PLN berkontribusi 35% dan sisanya kontribusi dari penjualan proyek sebesar 24%.

Temukan Pilihan Terbaikmu!

Fokus perseroan pada sektor swasta didasari kecenderungan pemerintah yang gencar melakukan pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan dimana memberikan efek domino terhadap pembagunan proyek-proyek oleh pihak swasta.

KBLM mengalokasikan belanja modal sebesar Rp20 miliar untuk menambah kapasitas produksi kabel low voltage sebesar 150 ton per bulan. Perseroan menargetkan kapasitas baru ini dapat beroperasi pada kuartal IV-2019.

Banner Image