BLUE tahun ini incar penjualan hingga Rp115,82 miliar

Banner Image

Britama.com – Berkah Prima Perkasa Tbk (BLUE) tahun ini mengincar penjualan sebesar Rp112,66 miliar-Rp115,82 miliar atau naik 7% YoY, sementara laba bersih diproyeksikan dapat mencapai Rp13,74 miliar-Rp14,2 miliar.

Perseroan akan mengembangkan lini bisnis percetakan tekstil. Bisnis jasa cetak tekstil tersebut dilakukan sejak Oktober 2017.

Temukan Pilihan Terbaikmu!

Saat ini kontribusi jasa cetak tekstil sekitar 5%-6% terhadap penjualan dan diharapkan penambahan 2 mesin untuk cetak katun dapat mendorong kontribusi penjualan cetak kain. Perseroan akan mengalokasikan Rp3 miliar-Rp4 miliar untuk investasi mesin percetakan tekstil diantaranya senilai Rp1,5 miliar untuk membeli mesin cetak kain katun pada tahun ini.

Kapasitas produksi saat ini mencapai 30.000 meter per bulan. Penambahan mesin cetak katun berpeluang menambah 40% dari kapasitas produksi perseroan. Per Mei 2019, perseroan membukukan penjualan sebesar Rp41,7 miliar, dengan laba bersih sebesar Rp9,9 miliar.

Penjualan sebagian besar dikontribusikan dari produk tinta isi ulang sebanyak 50%. Sementara itu, penjualan lainnya berasal dari segmen printer thermal dan kertas thermal.

Banner Image