Laba bersih Hanson International Tbk / MYRX melonjak 641,74% Q1 2015

Banner Image

Britama.comPT Hanson International Tbk (MYRX) membukukan laba bersih pada Q1 2015 sebesar Rp8,53 miliar atau Rp0,09 per saham. Laba bersih tersebut menunjukkan kinerja perseroan mengalami lonjakkan sebesar 641,84% bila dibandingkan dengan laba bersih pada periode yang sama tahun 2014 yaitu Rp1,15 miliar atau Rp0,74 per saham.

Pencapaian kinerja MYRX pada Q1 2015 tersebut didukung oleh pertumbuhan penjualan sebesar 58,68% menjadi Rp45,13 miliar dari penjualan pada Q1 2014 yaitu Rp28,44 miliar. Penjualan pada Q1 2015 tersebut terdiri dari Penjualan tanah untuk pengembangan, sedangkan pada Q1 2014 penjualan Perseroan seluruhnya berasal dari penjualan bijih timah, dan Pendapatan kontrak jasa.

Temukan Pilihan Terbaikmu!

Beban pokok penjualan pada Q1 2015 mencapai Rp29,74 miliar, naik dari Rp23,08 miliar pada Q1 2014, dan Beban keuangan mengalami peningkatan dari Rp7,56 miliar menjadi Rp8,96 miliar. Pendapatan (Beban) usaha mengalami penurunan dari Rp3,65 miliar menjadi Rp(5,12) miliar.

Total aset MYRX pada Q1 2015 mencapai Rp5,75 triliun tumbuh dikit dari Rp5,72 triliun pada tahun 2014, dan utang perseroan mengalami penurunan sedikit dari Rp602,04 miliar Q1 2015 menjadi Rp617,51 miliar tahun 2014.

Banner Image