britama.com, Puradelta Lestari Tbk (Deltamas) (DMAS) didirikan tanggal 12 November 1993 dan mulai beroperasi komersial pada tahun 2003. Kantor pusat DMAS berlokasi di Jl. Kali Besar Barat No.8, Kel. Roa Malaka, Kec. Tambora, Jakarta Barat dan proyek berlokasi di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Puradelta Lestari Tbk, antara lain: AFP International Capital Pte. Ltd. (55,87%), Sojitz Corporation (22,50%) dan Fame Bridge Investments Ltd. (8,00%).
Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan DMAS adalah bergerak dalam bidang pembangunan perumahan dan pembangunan pengusahaan kawasan industri (industrial estate). Kegiatan utama DMAS bergerak dalam bidang pembangunan perumahan dan fasilitas-fasilitasnya, rumah-toko (ruko) termasuk infrastruktur dan fasilitas-fasilitas pendukung lainnya, serta menjual dan menyewakan bangunan tersebut; dan bidang pembangunan dan pengusahaan kawasan industri beserta fasilitas-fasilitas penunjangnya.
Saat ini, proyek utama DMAS adalah mengembangkan kawasan Kota Deltasmas, yang merupakan sebuah kota industri kombinasi yang mandiri, melayani pelanggan industri, komersial dan pemukiman.
Pada tanggal 20 Mei 2015, DMAS memperoleh pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk melakukan Penawaran Umum Perdana Saham DMAS (IPO) kepada masyarakat sebanyak 4.819.811.100 saham dengan nilai nominal Rp100,- per saham dengan harga penawaran Rp210,- per saham. Saham-saham tersebut dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 29 Mei 2015.
Sejarah Pencatatan Saham
Jenis Pencatatan
|
Saham
|
Tgl Pencatatan
|
---|---|---|
Saham Perdana @ Rp210,- |
4.819.811.100
|
29-Mei-2015
|
Pencatatan Saham Pendiri (Company Listing) |
43.378.300.000
|
29-Mei-2015
|
Dewan Komisaris dan Direksi DMAS
Nama
|
Jabatan
|
---|---|
Muktar Widjaja | Presiden Komisaris |
Franky Oesman Widjaja | Wakil Presiden Komisaris |
Kazuo Shimura | Wakil Presiden Komisaris |
Hironori Tateiri | Komisaris |
Teddy Pawitra | Komisaris Independen |
Susiyati Bambang Hirawan | Komisaris Independen |
Teky Mailoa | Presiden Direktur |
Masahiro Koizumi | Wakil Presiden Direktur |
Hermawan Wijaya | Direktur |
Tondy Suwanto | Direktur Tidak Terafiliasi |