britama.com, Jadwal Rights Issue II (Penawaran Umum Terbatas / PUT II) dalam rangka penerbitan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) CENT / Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk dan “Clover Universal Enterprise Ltd sebagai pembeli siaga”.
Rasio pembagian HMETD Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk adalah setiap 5 saham lama CENT yang dimiliki akan mendapatkan 2 HMETD, dimana setiap pemegang 1 HMETD berhak untuk membeli 1 saham baru CENT dengan nilai nominal Rp100,- setiap saham, dengan harga pelaksanaan Rp150,- per saham.
Setiap HMETD dalam bentuk pecahan akan dibulatkan ke bawah (round down).
Rencana Penggunaan Dana yang diperoleh dari hasil PUT II setelah di kurangi biaya-biaya emisi akan digunakan seluruhnya untuk 1). sekitar 25% untuk pembayaran hutang kepada Clover Universal Enterprise Ltd (pemegang saham); dan 2). sekitar 75% sebagai penyertaan modal kepada PT Centratama Menara Indonesia (anak usaha) untuk modal kerja maupun belanja modal.
Clover Universal Enterprise Ltd sebagai pemegang saham ttama Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk sebesar 45,36%, akan melaksanakan HMETD yang menjadi haknya yaitu sejumlah 1.347.151.600 saham.
Untuk diketahui, apabila setelah alokasi masih terdapat sisa saham baru yang belum dilaksanakan, maka seluruh sisa saham baru akan dibeli oleh Clover Universal Enterprise Ltd.
Adapun jadwal kegiatan Rights Issue II tersebut sebagai berikut:
Kegiatan
|
Tanggal
|
---|---|
Tanggal perdagangan bursa yang memuat HMETD (Cum HMETD) di Pasar Reguler dan Nego |
19 Jun 2015
|
Tanggal perdagangan bursa tidak memuat HMETD (Ex HMETD) di Pasar Reguler dan Nego |
22 Jun 2015
|
Tanggal perdagangan bursa yang memuat HMETD (Cum HMETD) di Pasar Tunai |
24 Jun 2015
|
Tanggal perdagangan bursa tidak memuat HMETD (Ex HMETD) di Pasar Tunai |
25 Jun 2015
|
Tanggal daftar pemegang saham yang berhak menerima HMETD (Recording Date) |
24 Jun 2015
|
Tanggal distribusi HMETD |
25 Jun 2015
|
Tanggal Pencatatan HMETD di Bursa Efek Indonesia (BEI) |
26 Jun 2015
|
Periode Perdagangan HMETD |
26 Jun – 09 Jul 2015
|
Periode Pelaksanaan HMETD |
26 Jun – 09 Jul 2015
|
Periode Penyerahan Saham Hasil Pelaksanaan HMETD |
30 Jun – 13 Jul 2015
|
Tanggal Terakhir Pembayaran Pemesanan Saham Tambahan |
13 Jul 2015
|
Tanggal Penjatahan Efek Tambahan |
14 Jul 2015
|
Tanggal pengembalian uang yang tidak memperoleh penjatahan |
15 Jul 2015
|