Laba bersih WSKT / Waskita Karya Tbk melonjak 104,68% tahun 2015

Banner Image

Britama.com – Emiten Konstruksi dan properti PT Waskita Karya Tbk (WSKT) mengumumkan kinerja pada tahun 2015 sangat memuaskan dengan laba bersih melonjak 104,68% menjadi Rp1,05 triliun atau Rp90,18 per saham dibandingkan Rp511,89 miliar atau Rp51,90 pada periode yang sama tahun 2014.

Pencapaian kinerja WSKT pada tahun 2015 didukung oleh peningkatan Pendapatan Pokok Perseroan pada tahun 2015 sebesar 37,78% menjadi Rp14,15 triliun dari Pendapatan pokok pada tahun 2014 yaitu Rp10,29 triliun. Berikut ini adalah rincian Pendapatan pokok usaha pada tahun 2015 dan tahun 2014 yaitu terdiri dari

Temukan Pilihan Terbaikmu!
  1. Jasa Konstruksi – Rp12,05 triliun dan Rp9,48 triliun.
  2. Penjualan Precast– Rp2,07 triliun dan Rp0,80 triliun.
  3. Pendapatan Tol – Rp31,79 miliar dan Rp-.
  4. Sewa Gedung – Rp0,62 miliar dan Rp0,32 miliar.

Pendapatan dari proyek bersama mengalami penurunan dari Rp197,12 miliar menjadi Rp11,60 miliar

Beban pokok pendapatan WSKT meningkat dari Rp9,18 triliun menjadi Rp12,23 triliun, dan Pendapatan (beban) Keuangan mengalami kenaikan dari Rp(140,16) miliar menjadi Rp(267,21) miliar pada tahun 2015, serta Beban usaha mengalami peningkatan dari Rp420,21 miliar menjadi Rp517,84 miliar. Sementara itu Pendapatan (Beban) lain mengalami peningkatan dari Rp20,49 miliar menjadi Rp251,70 miliar.

Aset WSKT mengalami peningkatan dari Rp12,54 triliun tahun 2014 menjadi Rp30,31 triliun pada tahun 2015, Aset Perseroan melonjak disebabkan WSKT pada Juli melaksanakan Right issue dengan dana sekitar Rp5,2 triliun dan untuk (Rincian right issue ke sini. Utang Perseroan meningkat dari Rp9,78 triliun menjadi Rp20,60 triliun.

Banner Image