Britama.com – Energi Mega Persada Tbk (ENRG) berencana melakukan restrukturisasi sebagian hutang perseroan melalui mekanisme Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (Private Placement) sebesar Rp437.198.477.800.
PM-THMETD ini dengan melakukan penerbitan saham baru dengan nilai nominal Rp100 sebanyak 4.203.831.300 saham atau sebesar 40,65% dari modal ditempatkan dan disetor penuh dalam perseroan dengan harga konversi Rp104 per saham sehingga jumlah seluruhnya Rp437.198.455.200.
Atas transaksi ini akan terjadi dilusi kepada para pemegang saham sebesar 40,65%. Rencana ini akan dimintakan persetujuan dalam RUPSLB 20 Desember 2017.