Britama.com – Benakat Integra Tbk (BIPI) melepas saham entitas anak (divestasi). Terkait rencana tersebut, BIPI telah menandatangani perjanjian jual beli saham dan piutang dengan PT Pratama Media Abadi.
BIPI dalam hal ini sepakat menjual dan mengalihkan 55,05% kepemilikan dan piutang pada anak usaha, yakni PT Indelberg Oil Indonesia (IOI). Bersamaan, 2,13% kepemilikan BIPI di PT Indelberg Indoensia (II) juga dilepas.
Benakat Integra menyebut, perjanjian ini tidak menimbulkan dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perusahaan.