Britama.com – Mitrabahtera Segara Sejati Tbk (MBSS), emiten jasa logistik dan pelayaran untuk barang curah, meraih kontrak pengangkutan batubara senilai USD78 juta.
Perseroan telah menandatangani kontrak perjanjian pengangkutan batu bara dengan PT Muji Line. Kesepakatan itu tercapai pada 17 Januari 2018.
Total nilai kontrak kurang lebih adalah US$78 juta yang nilai aktualnya akan disesuaikan dengan service level yang dapat diberikan perseroan kepada Muji Line.
Adapun, jangka waktu perjanjian tersebut adalah 5 tahun. Dalam jangka waktu tersebut, anak usaha Indika Energy Tbk (INDY) itu akan memberikan jasa kepada Muji Line antara lain jasa tug and barge, pemeliharaan tug and barge, penyediaan awak kapal, dan jasa terkait lainnya.