GIAA peroleh dana Rp1,8 triliun dari KIK-EBA

Britama.com – Garuda Indonesia Tbk (GIAA) memperoleh dana sebesar Rp1,8 triliun dari sekuritisasi pendapatan tiket yang dikemas dalam kontrak investasi kolektif-efek beragun aset (KIK-EBA) Mandiri GIAA01 kelas A.

KIK-EBA tersebut ditawarkan kepada investor dengan kupon 9,75% per tahun.

EBA Mandiri GIAA01 kelas A diterbitkan dengan tenor 5 tahun. KIK-EBA tersebut merupakan struktur produk sekuritisasi pendapatan dari rute penerbangan Jakarta- Jeddah danJakarta Madinah.