Britama.com – Pefindo menegaskan peringkat ‘idAA’ untuk Fast Food Indonesia Tbk (FAST) dan obligasi II/2016 dengan prospek stabil.
Adapun peringkat perseroan mencerminkan posisi pasar perseroan yang kuat di segmen restoran cepat saji berbahan dasar ayam di Indonesia, lokasi outlet yang terdiversifikasi dengan baik, dan profil keuangan yang sangat kuat.
Namun, peringkat dibatasi oleh persaingan yang ketat di industri restoran. Pefindo dapat menaikkan peringkat tersebut jika perseroan meningkatkan pendapatan secara signifikan dan meningkatkan marjin operasi perseroan secara berkelanjutan.
Namun, peringkat juga dapat diturunkan jika pencapaian pendapatan yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan targe perseroan, revisi negatif yang tidak terduga dari perjanjian waralaba, dan struktur modal yang melemah secara drastis.