Pefindo Downgrade Obligasi AISA menjadi SD

Britama.com – Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) men-downgrade peringkat Tiga Pilar Sejahtera Tbk (AISA) dari CCC menjadi SD atau Selective Default. Pefindo menurunkan peringkat Obligasi TPS Food I/2013 dan Sukuk Ijarah TPS Food I/2013 dari CCC menjadi D alias Default.

Keputusan ini sehubungan dengan ketidakmampuan AISA membayar kupon obligasi dan sukuk yang jatuh tempo pada 5 Juli 2018. Sementara peringkat Sukuk Ijarah TPS Food II/2016 masih dipertahankan pada CCC.

Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) menyampaikan, pembayaran bunga ke-21 atas Obligasi dan Sukuk Ijarah TPS Food I Tahun 2013 ditunda sampai ada pemberitahuan lebih lanjut dari penerbit efek. Penundaan tersebut merujuk surat Tiga PIlar Sejahtera Food Tbk Nomor 051/TPSF-CORSEC/VII/2018.

Pihak AISA mengatakan penundaan pembayaran bunga disebabkan karena belum adanya kesiapan dana. Per 26 Juni 2018, posisi kas perusahaan hanya sebesar Rp48 miliar