Britama.com – Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) melalui anak usahanya PP Urban, menandatangani perjanjian kerja sama pembiayaan Kredit Kepemilikan Apartemen (KPA) dengan Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) untuk penjualan hunian terjangkau di proyek URBANtown.
Aksi korporasi ini bagian dari langkah ekspansif perseroan di lini bisnis realti.
Adapun aksi korporasi ini juga merupaka wujud keseriusan PP Urban bagi para calon pembeli dalam mempermudah proses pembiayaan KPA. Perjanjian kerjasama antar BUMN ini nantinya diteruskan untuk proyek-proyek URBANtown lainnya.