Britama.com – Moody’s Investor Service menurunkan outlook peringkat korporasi dan surat utang dari Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) dari stabil menjadi negatif, meskipun tetap mempertahankan peringkatnya pada B2.
Peringkat B2 diberikan kepada perusahaan dan dua surat utang senior perseroan yang diterbitkan oleh Alam Synergy Pte. Ltd. dan akan jatuh tempo pada 2020 dan 2022.
Outlook negatif mencerminkan besarnya peluang penurunan peringkat ASRI dalam waktu dekat bila kondisi keuangan tidak menunjukkan peningkatan yang diharapkan.
Selain itu, outlook negatif mencerminkan ekspektasi Moody’s bahwa likuiditas perusahaan akan melemah signifikan dalam 12-18 bulan ke depan, seiring akan jatuh temponya surat utang global perseroan senilai USD235 juta pada Maret 2020.