Britama.com – Bank OCBC NISP Tbk (NISP) membukukan penurunan NIM pada kuartal I/2019 sebesar 30 bps YoY menjadi 3,9%.
Pendapatan bunga bersih perseroan mengalami penurunan sebesar 1% YoY menjadi Rp1,54 triliun pada 1Q19.
Sementara laba bersih perseroan tercatat meningkat sebesar 15% YoY menjadi Rp765 miliar pada 1Q19 yang ditopang oleh kenaikan pendapatan operasional dan operasional lainnya. Adapun kredit yang disalurkan meningkat sebesar 6% YoY menjadi Rp117,75 triliun pada 1Q19.