Britama.com – Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) membukukan pertumbuhan pendapatan sebesar 16% YoY menjadi Rp433 miliar pada semester I/2019.
Laba perseroan meningkat 36,5% YoY menjadi Rp113 miliar pada 1H19. Pencapian tersebut didukung oleh penemuan kadar yang lebih tinggi.
Kadar perak di dalam konsentrat naik dari sekitar 1.200 ppm per ton konsentrat pada 2018 menjadi 2.500 ppm per ton konsentrat. Untuk semester II/2019, perseroan akan memacu jumlah produksi dari tambang perseroan.