Britama.com – Semen Indonesia Tbk (SMGR) membukukan laba bersih sebesar Rp484,78 miliar hingga 30 Juni 2019, turun sebesar 50,09% YoY.
Sedangkan pendapatan perseroan meningkat sebesar 22,84% YoY menjadi Rp16,35 triliun pada 1H19.
Sementara itu anak usaha SMGR yaitu Solusi Bangun Indonesia Tbk (SMCB) membukukan rugi bersih sebesar Rp278,51 miliar hingga 30 Juni 2019, turun sebesar 48,35% YoY.
Pendapatan perseroan juga turun sebesar 1,95% YoY menjadi Rp4,52 triliun pada 1H19.