MPRO berencana beli sebagian saham anak usaha MYRX dan RIMO

Britama.com – Maha Properti Indonesia Tbk (MPRO) berencana membeli sebagian saham anak usaha Hanson Internasional Tbk (MYOR) dan Rimo Internasional Lestari Tbk (RIMO).

Pada 13 Desember 2019, perseroan telah menyepakati pembelian 49,99% saham PT Mandiri Mega Jaya (MMJ) milik MYRX dan 49,99% saham PT Hokindo Properti Investama (HPI) milik RIMO.

Adapun tindak lanjut dari kesepakatan ini adalah penyusunan perjanjian pengikatan jual beli saham (PPJB) berdasarkan nilai hasil appraisal yang ditetapkan oleh kantor jasa penilai publik yang dilanjutkan dengan Akta Jual Beli Saham.

Jika dalam hasil penilaian KJPP nilainya melebihi 50% dari ekuitas perseroan maka perseroan akan mengadakan Rapat Umum Pemegang saham guna memperoleh persetujuan pemegang saham terlebih dahulu.