Britama.com – Bank OCBC NISP Tbk (NISP) memperoleh pinjaman sebesar Rp2,75 triliun dari International Finance Corporation (IFC).
Pinjaman tersebut merupakan bagian dari Program Pembiayaan Berkelanjutan Bank OCBC NISP yang terdiri atas green bond dan gender bond.
Dana yang diperoleh dari gender bond akan memungkinkan perseroan untuk meningkatkan penyaluran kredit kepada pengusaha wanita dan UKM milik wanita.
Green bond akan mendukung untuk meningkatkan penyaluran pembiayaan berwawasan lingkungan, terutama untuk pengembangan proyek- proyek hijau dan pembiayaan properti hijau.