Britama.com – Barito Pacific Tbk (BRPT) membukukan pendapatan sebesar USD2,40 miliar hingga 31 Desember 2019, turun dari pendapatan sebesar USD3,07 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Laba bersih perseroan tercatat sebesar USD44,13 juta pada 2019, turun dari laba bersih USD72,23 juta pada 2018.
Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) membukukan penjualan sebesar USD1,18 miliar hingga 31 Desember 2019, meningkat dari penjualan sebesar USD1,03 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Laba bersih perseroan tercatat sebesar USD87,65 juta pada 2019, meningkat dari laba bersih sebesar USD84,56 juta pada 2018.
Mitra Energi Persada Tbk (KOPI) membukukan pendapatan sebesar Rp187,98 miliar hingga 31 Desember 2019, meningkat dari pendapatan sebesar Rp83,19 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Laba bersih tercatat sebesar Rp6,75 miliar pada 2019 setelah sebelumnya membukukan rugi sebesar Rp50,75 pada 2018.