Penawaran Umum Perdana (IPO) Saham PT Wijaya Cahaya Timber Tbk (FWCT)

VASELINE SOFT GLOW GLUTA VITAMIN SPF 20 BODY SERUM NIACINAMIDE 100ML
Cani Jeno
Natura Hand Sanitizer X100 Cair 1 Liter Peach Antiseptik Spray

britama.com, Penawaran Umum Perdana (IPO / Initial Public Offering) Saham PT Wijaya Cahaya Timber Tbk (FWCT) dilakukan oleh PT Lotus Andalan Sekuritas (YJ) selaku Penjamin Pelaksana Emisi Efek dan Penjamin Emisi Efek menjamin dengan kesanggupan penuh (full comittment) terhadap Penawaran Umum Perdana Saham Perseroan.

Adapun Jadwal Penawaran Umum Perdana Saham sebagai berikut:

Kegiatan
Tanggal
Tanggal Efektif
24 Jan 2023
Masa Penawaran
26 – 30 Jan 2023
Tanggal Penjatahan
30 Jan 2023
Tanggal Distribusi Saham secara Elektronik
31 Jan 2023
Tanggal Pencatatan Saham pada BEI
01 Feb 2023

Jumlah Saham yang ditawarkan dalam IPO ini adalah sebanyak 375.000.000 lembar saham baru sebanyak 20,00% modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan setelah Penawaran Umum Perdana Saham, dengan Nilai Nominal Rp100,- dan Harga Penawaran Rp118,- per saham.

Seluruh dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum, setelah dikurangi biaya-biaya emisi yang terkait dengan Penawaran Umum akan digunakan seluruhnya, sebagai berikut:

  1. Sekitar 79% untuk belanja modal berupa pembelian mesin-mesin produksi utama, seperti (Rotary Barker, Spindle-less, Continous Dryer, Press Dryer, Glue Spreader, Coldpress, Hotpress, Panel Saw, Sander Calibrating dan Sander Finishing);
  2. Sekitar 16% untuk belanja modal berupa pembelian mesin-mesin produksi pendukung seperti (Boiler, Forklift dan Knife Grinder); dan
  3. Sisanya untuk modal kerja guna mendukung operasional Perseroan antara lain: untuk pembayaran pembelian bahan baku kepada pemasok.

PT Wijaya Cahaya Timber didirikan pada tanggal 08 Maret 2017. Kantor pusat PT Wijaya Cahaya Timber berlokasi di Jl. Puri Indah, Ruko Sentra Niaga Puri Indah Blok T1 No.47, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat, Jakarta 11610, Indonesia.

Ruang lingkup kegiatan usaha PT Wijaya Cahaya Timber adalah bergerak dalam bidang mengelola hasil hutan tanaman industri, woodworking and furniture dan industri pengolahan kayu, venner, dan kayu lapis. Saat ini, kegiatan utama FWCT adalah begerak dalam bidang pengolahan dan penjualan kayu lapis dan venner serta jasa konsultasi manajemen.

Sebelum Penawaran Umum Perdana, saham PT Wijaya Cahaya Timber dimiliki oleh PT Fortuna Anugrah Sumber Terpadu (71,67%), PT Mandiri Sejahtera Jaya Abadi (26,67%), Budi Tjahjadi (0,83%) dan Aris Sunarko (0,83%).

×Temukan Pilihan Terbaikmu!
Banner Image